Container Icon

Upacara Sebagai Sarana Penanaman Karakter Siswa SD



Upacara adalah serangkaian perbuatan yang wajib dilaksanakan dengan khidmat sehingga upacara dapat membentuk karakter dari siswa itu sendiri. Pada umumnya upacara memang sering dilaksanakan dalam suatu kegiatan salah satunya pada kegiatan pramuka. Dalam pramuka itu sendiri ada manam-macam upacara yaitu upacara penerimaan pramuka, upacara kenaikan pangkat, dan upacara pindah golongan.

Pelaksanaan upacara diperlukan juga sikap kedisiplinan, gotong royong, dan juga bertanggung jawab. Apabila dalam upacara tidak terdapat sikap-sikap tersebut terutama dalam hal kedisiplinan maka akan membuat upacara tidak berjalan dengan lancar. Dan sebaiknya upacara dikenalkan pada anak sejak usia dini. Agar anak memiliki gambaran seperti apa upacara tersebut dilaksanakan.
Adapun tujuan dari upacara ini yaitu untuk menanamkan dan mengembangkan rasa cinta tanah air , memiliki jiwa pacasila seperti bergotong royong, memiliki sikap disiplin dan memiliki kepedulian terhadap sesama. Melalui upacara ini juga siswa diajarkan bagaimana caranya membentuk suatu barisan yang benar dan rapi, tata cara pengibaran bendera, pembacaan doa,dll. Sehingga upacara berlangsung secara khidmat dan siswa juga bersungguh-sungguh dalam melaksanakannya.
Dengan kita mengajarkan upacara maka secara tidak langsung kita telah berusaha membentuk karakter siswa. Diharapkan setelah mengikuti upacara dalam setiap kegiatan, siswa mampu memiliki rasa tanggung jawab, memiliki jiwa gotong royong, bersikap tertib dan disiplin dalam kehidupan sehari-hari.


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

Selasa, 03 Desember 2013

Upacara Sebagai Sarana Penanaman Karakter Siswa SD



Upacara adalah serangkaian perbuatan yang wajib dilaksanakan dengan khidmat sehingga upacara dapat membentuk karakter dari siswa itu sendiri. Pada umumnya upacara memang sering dilaksanakan dalam suatu kegiatan salah satunya pada kegiatan pramuka. Dalam pramuka itu sendiri ada manam-macam upacara yaitu upacara penerimaan pramuka, upacara kenaikan pangkat, dan upacara pindah golongan.

Pelaksanaan upacara diperlukan juga sikap kedisiplinan, gotong royong, dan juga bertanggung jawab. Apabila dalam upacara tidak terdapat sikap-sikap tersebut terutama dalam hal kedisiplinan maka akan membuat upacara tidak berjalan dengan lancar. Dan sebaiknya upacara dikenalkan pada anak sejak usia dini. Agar anak memiliki gambaran seperti apa upacara tersebut dilaksanakan.
Adapun tujuan dari upacara ini yaitu untuk menanamkan dan mengembangkan rasa cinta tanah air , memiliki jiwa pacasila seperti bergotong royong, memiliki sikap disiplin dan memiliki kepedulian terhadap sesama. Melalui upacara ini juga siswa diajarkan bagaimana caranya membentuk suatu barisan yang benar dan rapi, tata cara pengibaran bendera, pembacaan doa,dll. Sehingga upacara berlangsung secara khidmat dan siswa juga bersungguh-sungguh dalam melaksanakannya.
Dengan kita mengajarkan upacara maka secara tidak langsung kita telah berusaha membentuk karakter siswa. Diharapkan setelah mengikuti upacara dalam setiap kegiatan, siswa mampu memiliki rasa tanggung jawab, memiliki jiwa gotong royong, bersikap tertib dan disiplin dalam kehidupan sehari-hari.


0 komentar:

Posting Komentar